Jakarta, CNN Indonesia

Presiden terpilih Prabowo Subianto mengatakan semasa muda dirinya nakal dan sering merepotkan senior-seniornya ketika masih aktif di dinas militer.

Hal itu ia sampaikan ketika menghadiri perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-87 istri mantan Kepala Staf TNI AD Wismoyo Arismunandar, Siti Hardjati Wismoyo Arismunandar di Gedung Pewayangan Kautaman, Jakarta Timur, Kamis (25/4).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Saya termasuk waktu muda, saya akui kalau saya memang nakal, jadi saya minta maaf senior-senior semua saya dulu bikin repot senior-senior,” kata Prabowo.

Prabowo lantas mengenang Wismoyo Arismunandar sebagai komandannya ketika baru masuk sebagai prajurit Kopassus TNI AD kala itu. Ia bercerita sosok Wismoyo sebagai komandan yang kerap membelanya meskipun di saat bersamaan sedang memarahinya.

Tak hanya itu, Wismoyo juga dikenalnya sebagai sosok yang mengajarkan kejujuran, disiplin, berbuat baik, dan berpikir positif.

“Banyak ajaran-ajaran beliau saya pegang sampai sekarang, mungkin itulah dengan gemblengan beliau dan dengan ajaran beliau juga yang membawa akhirnya sampai mendapat kehormatan dan kepercayaan besar menerima mandat dari rakyat Indonesia,” katanya.

Tak hanya itu, Prabowo juga berterima kasih kepada Siti Hardjati yang ikut berpartisipasi sebagai tim suksesnya di Pilpres 2024. Baginya, kiprah Siti dalam gelaran Pilpres membuatnya meraup suara banyak dari para kelompok perempuan.

“Jadi sepertinya beliau adalah salah satu timses saya yang paling ampuh. Karena beliau yang paling ampuh mempengaruhi emak emak semuanya. Jadi saya, mungkin saya menang karena emak emak itu. Terima kasih bu,” katanya.

Turut hadir sejumlah purnawirawan jenderal TNI seperti eks Panglima ABRI sekaligus Ketua Wantimpres Wiranto, Mantan Kepala BIN Hendropriyono hingga Agum Gumelar.

(rzr/fra)

[Gambas:Video CNN]





Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *